Selasa, 07 September 2010

Honda All New CIVIC

Generasi terbaru Honda Civic hadir di Indonesia
PT Honda Prospect Motor pada tanggal 14 Maret 2006 memperkenalkan All New Honda Civic generasi ke-8, dengan desain baru yang lebih sporty dan mewah, dirancang khusus untuk pasar Asia Tenggara dan dilengkapi teknologi terdepan dari Jepang.

Dalam acara peluncuran All New Honda Civic di Jakarta, Motohide Sudo, Operating Officer Honda Motor Co., Ltd. dan Executive Vice President Asian Honda Motor Co., Ltd., memprediksi model terbaru ini akan memantapkan posisi Honda Civic sebagai tolak ukur untuk sedan-sedan lain di kelasnya. “Dari generasi ke generasi, Honda Civic selalu menjadi yang terdepan di masanya dalam hal inovasi, desain, dan teknologi,” ujarnya.

Sejak peluncuran pertama di tahun 1972, pengembangan Honda Civic telah menjadikan Honda sebagai salah satu pemimpin manufaktur otomotif di dunia. Saat ini Honda Civic telah terjual di 160 negara dengan produksi kumulatif sebesar 16 juta unit. Di Indonesia sendiri, Honda Civic telah hadir sejak tahun 1976 dan telah terjual lebih dari 90 ribu unit.

Mengenai generasi terbaru Honda Civic, Kenji Otaka, President Director PT Honda Prospect Motor, mengatakan, “Honda Civic generasi ke-8 ini telah mengalami revolusi total dari desain, teknologi, kenyamanan maupun keamanan, dikombinasikan dengan tampilan eksterior yang mewah serta garis body yang berani sehingga semakin mempertegas kesan sporty.”

Honda Civic model terbaru ini dirancang dengan desain bodi mono form dengan pilar depan yang lebih landai, sehingga menciptakan profil mobil yang lebih rendah dan lebar dari Civic terdahulu untuk stabilitas dan performa sport yang lebih baik. Desain New Civic semakin berkelas berkat Multiplex Meter dengan tampilan digital pada speedo meter dan indikator lainnya, serta self-ilumination pada tachometer. Selain tampak futuristik, penempatan panel instrumen secara bertingkat ini juga memudahkan pengemudi membaca berbagai tampilan pada layar panel.

All New Honda Civic juga dilengkapi dengan sistem pengaman Vehicle Stability Assist (VSA) yang membuat kestabilan All New Civic semakin prima, terutama ketika berputar dijalan yang licin. Untuk keamanan berkendara di malam hari, All New Civic juga telah dilengkapi dengan lampu High Intensity Discharge (HID), yang menghasilkan penerangan dua kali lebih terang daripada lampu halogen dengan konsumsi listrik yang lebih rendah. Keamanan All New Civic semakin lengkap dengan Dual SRS Airbag, Pre-tensioner & Load limiter seat belt, sistem pengereman ABS, BA & EBD, serta rangka dengan teknologi G-CON yang telah meraih rating 5 bintang dalam uji tabrak JNCAP.

Selain aman, All New Honda Civic juga tampil dengan fitur-fitur canggih untuk kenyamanan berkendara, seperti paddle shift untuk menaikkan atau menurunkan gigi secara manual pada transmisi otomatis, sistem transmisi dengan Grade Logic Control dan Drive by Wire (DBW) untuk meminimalkan hentakan saat pergantian gigi, Tilt & Telescopic steering adjuster, serta Organ pedal yang biasanya terdapat pada mobil mewah.

Menurut Jonfis Fandy, Sales & Marketing General Manager PT HPM, Honda Civic generasi ke-8 ini merupakan terobosan besar di kelas small sedan yang memberikan nilai tambah lebih besar kepada pelanggan. “Aplikasi teknologi mesin i-VTEC yang hemat bahan bakar, kokpit canggih layaknya pesawat terbang, serta paddle shift seperti pada mobil Formula 1, pastinya akan memuaskan konsumen yang menginginkan mobil dengan tampilan mewah dan performa yang lebih sporty,” jelasnya.

All New Honda Civic tersedia dalam dua pilihan mesin, yaitu DOHC i-VTEC 2.0 liter yang setara dengan 155 tenaga kuda, dan i-VTEC 1.8 liter yang setara dengan 140 tenaga kuda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar